SEJARAH DESA ROWOSARI

SEJARAH DESA ROWOSARI

Rowosari sebelum terbentuk terdiri dari 3 dukuhan/ kampung, yaitu :

  1. Dukuh Dadapan
  2. Dukuh Ngemplak
  3. Dukuh Jatipeting

Asal usul ROWOSARI terdiri dari 2 suku kata, yaitu ROWO dan SARI :

ROWO artinya   : Hamparan tanah yang tergenang air yang tidak pernah habis airnya.

SARI artinya        : Tempat yang ramai banyak penduduknya yang menghasilkan hasil bumi.

SIAPA YANG MEMBERI NAMA ROWOSARI?

Pada waktu itu Negeri kita dijajah oleh bangsa Belanda, maka SULTAN KARTO SURO II mengutus anaknya yang bernama PANGERAN PRINGGO SUMIRAT untuk memerangi Belanda di Daerah Pantura singgah di Grobogan dan diangkat menjadi Bupati Grobogan.

Selanjutnya PANGERAN PRINGGO LOYO punya anak yang bernama c diutus untuk memerangi bangsa Belanda lewat Gubug dan singgah di Gubug dan diangkat menjadi Wedono Singin Kidul.

Karena  PANGERAN PRINGGO SUMIRAT bertempat tinggal di DADAPAN (Ngemplak), maka mengajak kepada Kepala Desa (Lurah) pada waktu itu yang menjadi Kepala Desa (Lurah) Bapak Sengani untuk mencari teman di Dukuh Dadapan, Dukuh Ngemplak, dan Dukuh Jatipeting diajak untuk memerangi bangsa Belanda, selanjutnya dari ketiga Dukuhan tersebut diberi nama ROWOSARI sekitar tahun 1821.

Jadi menurut sejarah yang memberi nama ROWOSARI adalah :

  1. WEDONO SINGIN KIDUL (PANGERAN PRINGGO LOYO)
  2. KEPALA DESA (LURAH) BAPAK SENGANI SEKITAR TAHUN 1821

PANGERAN PRINGGO SUMIRAT meninggal dunia di Ngemplak, karena tidak punya keturunan maka sejarah perjuangannya tidak ada yang meneruskannya.

Urut-urutan yang menjadi Kepala Desa Rowosari :

  1. Kepala Desa : Bapak Sengari Tahun 1821 s/d 1829
  2. Kepala Desa : Bapak Mat Ngiso Tahun 1829 s/d 1969
  3. Kepala Desa : Bapak Godrono Tahun 1969 s/d 1904
  4. Kepala Desa : Bapak Jasmo Tahun 1904 s/d 1954
  5. Kepala Desa : Bapak Hadi Wiratno Tahun 1954 s/d 1965
  6. Kepala Desa : Bapak Suparli Tahun 1965 s/d 1968
  7. Kepala Desa : Bapak Karno Wiryono Tahun 1968 s/d 1993
  8. Kepala Desa : Bapak Suyono Tahun 1993 s/d 1999
  9. Kepala Desa : Bapak Siswanto Tahun 1999 s/d 2007
  10. Kepala Desa : Bapak Markin Tahun 2007 s/d Sekarang